Koneksi Database Visual Basic 2010

Dalam pembahasan kali ini saya akan membahas tentang bagaimana cara untuk mengoneksikan Visual Basic 2010 dengan Database Ms. Acces, untuk itu silahkan ikuti step-stepnya berikut ini.

Langkah Pertama silahkan buka Microsoft Visual Studi 2010 dan pilih New Windows Form.
Setelah windows form terbuka dan siap untuk di kerjakan sekarang kita menuju ke menu Data kemudian Pilih Add New Data Source seperti pada gambar di bawah ini.

Les_Privat_Bojonegoro_Koneksi_database_0





Setalah itu akan tampil window deperti di bawah ini yang meminta anda untuk menentukan model database yang akan anda gunakan, silahkan pilih pada Database dan Klik Next.

Les_Privat_Bojonegoro_Koneksi_database_

Setalah itu akan ada tampilan yang mengharuskan anda untuk membuat koneksi ke database silahkan klik New Connection seperti pada gambar di bawah.

                                        Les_Privat_Bojonegoro_Koneksi_database_

Pada window Add Connection pilih Data Source (Sumber Data) dengan mengklik tombol Change seperti di bawah ini.

Kemudian akan muncul Window untuk memilih jenis file yang akan anda gunakan, dalam pembahasan kali ini saya menggunkan Access database jadi saya memilih Microsoft Access Database File kemudian klik OK.
Setalah itu anda akan kembali di hadapkan pada window Add Connection dan anda di haruskan untuk memilih Database yang akan anda koneksikan, silahkan klik tombol Browse seperti pada gambar di bawah ini.

Pilih Browse Untuk memilih Database
Pilih Database yang akan di koneksikan

Setelah selesai memilih database coba klik test connection untuk mengetahui apakah koneksi berhasil atau gagal, setelah koneksi berhasil silahkan klik tombol OK seperti pada gambar di bawah ini.

Maka akan muncul pesan yang menanyakan apakah database yang di pilih ingin di copy ke directory project, jika di klik yes maka dia akan otomatis tercopy di directory project Visual Basic 2010 yang sedang di kerjakan.
Setelah itu akan tampil window seperti gambar di bawah silahkan klik next saja.

Kemudian akan tampil window yang mengharuskan anda untuk memilih tabel apa saja yang akan di tampilkan atau dapat di akses di Aplikasi visual basic yang sedang anda kerjakan, silahkan di centang semua kemudian klik Next.
Setelah proses koneksi database selesai, kini saatnya untuk menampilkan database tersebut ke form, ada beberapa step yang harus anda ikuti dalam tutorial ini, yang pertama klik menu Data seperti pada gambar di bawah ini kemudian klik Show Data Source.


Maka akan tampil seperti gambar di bawah ini pada sisi kiri monitor anda, selanjutnya adalah drag and drop table yang saya lingkari merah ke form, hal ini untuk membuat tampilan data grid sesua dengan tabel yang di pilih.


Setelah anda drag and drop maka hasilnya akan seperti gambar di bawah ini, atur size atau ukuran sesuai dengan yang di inginkan dan anda sudah bisa jalankan program ini, anda dapat menghapus, menambah dan menyimpan data di form yang telah anda buat.


Namun ada yang belum dapat anda lakukan yaitu jika anda ingin mencari sebuah data, lalu bagaimana caranya?

Silahkan ikuti tutorialnya di :  Membuat Fitur Seaching Data pada Visual Basic 2010

Terimakasih telah membaca blog saya dan sampai jumpa.


First